Panu yang menghiasi kulit, sudah pasti bikin malu. Apalagi jika letaknya di daerah yang terlihat jelas oleh orang lain. Pastinya akan menurunkan kadar kepercayaan diri Anda secara drastis, bukan?
Penyebab panu adalah infeksi dari sejenis jamur kulit bernama Malassezia. Umumnya terjadi jika kondisi cuaca lembab dan panas, sehingga jamur tumbuh subur di permukaan kulit yang kurang terjaga kebersihannya. Jadi, dari pada bikin malu, ada baiknya segera dimusnahkan dari kulit.
Berikut ini merupakan obat panu yang berasal dari bahan alami, yang keampuhannya bisa diandalkan.
- Bawang putih
Bawang putih punya banyak zat aktif yang bermanfaat untuk kesehatan, termasuk bermanfaat menyembuhkan panu. Caranya, ambil satu butir bawang putih, kupas, iris, dan gosok di permukaan panu. Lakukan 3 – 4 kali hingga sakit Anda sembuh.
- Lidah buaya
Dilansir dari Meet Doctor, tanaman ini ternyata juga berguna menghilangkan jamur kulit. Caranya cukup gosokkan lendir lidah buaya di kulit yang sakit, lalu diamkan sampai kering. Kemudian bilas sampai bersih.
- Tea tree oil
Minyak pohon teh juga dapat digunakan sebagai obat penghilang jamur kulit. Oleskan saja secara rutin hingga panu Anda sembuh.
- Cuka apel
Cuka apel tak hanya baik diminum, namun untuk menghilangkan panu juga dapat. Caranya campur 1 sendok cuka apel dengan sedikit air, lalu bubuhkan pada kulit yang sakit. Diamkan beberapa menit, lalu bilas. Ulangi beberapa kali sehari.
Nah, selamat mencoba dan semoga panu Anda bisa segera sembuh.